1. Langkah pertama dalam pembuatan blog adalah dengan login dahulu menggunakan akun google yang tutorial pembuatannya udah dibahas di posting sebelumnya. Silakan buka blogger.com untuk memulai login.
2. Isi kotak isian "Email" dan "Sandi" dengan akun google kamu. Selanjutnya klik "Masuk".
3. Klik "Lanjutkan ke Blogger".
4. Klik "Blog Baru".
5. Isi "Judul" sesuai dengan selera anda.
6. "Alamat" merupakan isian URL yang akan menjadi alamat pencarian blog kamu di browser. Pastikan isian "Alamat" yang anda inginkan berlabel "Alamat blog ini tersedia" di keterangan.
7. Pilih template sesuai selera dan kebutuhan. template yang bisa dipilih merupakan template-template bawaan blogspot. Kedepan akan dibuatkan tutorial pemasangan template yang disediakan situs pihhak ketiga.
8. Klik "Buat Blog!"
9. Klik nama blog yang udah kamu buat tadi.
Sampai sini kamu resmi punya blog sendiri. Horeee..!!!
Tampilan yang muncul selanjutnya merupakan halaman admin. Halaman ini merupakan dapur tempat oprek blog yang kamu buat barusan. Di halaman ini kamu bisa mulai coba-coba bikin/ tambah posting dan halaman, moderasi komentar yang masuk, edit tata letak dan tampilan, edit template, lihat statistik blog, dan set pengaturan umum lainnya. Insyaalah, semuanya akan dibahas secara berkala di blog ini. So, tetep pantengin biar ga kelewat tutorial selanjutnya. Terima kasih udah menyimak sejauh ini. Sampai jumpa di posting selanjutnya.
Komentar
Posting Komentar